Kodim 0613/Ciamis Gelar Bazar Murah, Ringankan Beban Masyarakat Jelang Idul Fitri

Kodim 0613/Ciamis Gelar Bazar Murah, Ringankan Beban Masyarakat Jelang Idul Fitri

Mediacyberbhayangkara.com

Ciamis, Jabar – Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Kodim 0613/Ciamis menggelar Bazar Murah bagi masyarakat di wilayah Ciamis. Kegiatan ini berlangsung di Makodim 0613/Ciamis, Jl. A Yani No. 138 Kertasari, Kabupaten Ciamis, pada Jumat (21/3/2025).

Bazar ini bertujuan membantu meringankan beban ekonomi masyarakat dengan menyediakan berbagai kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau. Dandim 0613/Ciamis, Letkol Inf Afiid Cahyono, S.Sos, S.H, M.Han., menegaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat, terutama dalam menghadapi lonjakan harga bahan pokok menjelang Lebaran.

“Kami ingin memastikan masyarakat bisa mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga yang lebih murah, sehingga dapat merayakan Idul Fitri dengan lebih tenang dan bahagia,” ujar Dandim.

Bazar Murah ini menyediakan berbagai bahan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, tepung, dan kebutuhan lainnya dengan harga lebih rendah dibandingkan harga pasaran. Selain itu, produk UMKM lokal juga turut serta dalam bazar ini sebagai bentuk dukungan terhadap pelaku usaha kecil dan menengah.

Masyarakat menyambut baik kegiatan ini. Warga yang hadir mengaku sangat terbantu dengan adanya bazar murah ini. “Kami sangat bersyukur dengan adanya bazar murah dari Kodim 0613/Ciamis, kami bisa mendapatkan kebutuhan Lebaran dengan harga lebih terjangkau,” ujar salah satu warga.

Selain bazar murah, dalam rangka menyambut Idul Fitri, Kodim 0613/Ciamis juga mengadakan berbagai kegiatan sosial lainnya seperti pemberian santunan dan buka bersama anak yatim. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat serta mempererat hubungan antara TNI dan rakyat.***

Jurnalis: Heni Nurhaeni

Tinggalkan Balasan