Jelang Idul Fitri 1445 H, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya Pimpin Rapat Koordinasi (RAKOR) Tingkat Kabupaten Ciamis.

Jelang Idul Fitri 1445 H, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya Pimpin Rapat Koordinasi (RAKOR) Tingkat Kabupaten Ciamis.

Mediacyberbhayangkara.Com

Kabupaten Ciamis — Rakor tersebut digelar dalam rangka kesiapan pemerintah daerah beserta pihak terkait dalam menjaga keamanan dan ketertiban menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri,dilaksanakan di Aula Setda Kabupaten Ciamis. Senin. (01/04/2024).

Dalam arahannya, Bupati Ciamis menuturkan Hari Raya Idul Fitri merupakan hari yang paling dinanti oleh masyarakat sehingga diprediksi akan banyak masyarakat yang melaksanakan mudik lebaran Idul Fitri 1445 H.

“sehingga hal tersebut tentu perlu kesiapan semua pihak mengingat Kabupaten Ciamis merupakan jalur perlintasan darat bagi para pemudik, khususnya di Jawa Barat”,tuturnya

Oleh karena itu, Bupati Ciamis memerintahkan kepada Dinas terkait dalam hal ini Dishub untuk dapat berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait seperti TNI POLRI dalam mempersiapkan petugas keamanan di lapangan.

“Siapkan posko pengamanan dan pemantauan arus mudik di beberapa titik lokasi serta sarana prasarana pendukung sarana operasional termasuk antisipasi kecelakaan”,ucapnya

Selain itu, di bidang kesehatan Bupati Herdiat memerintahkan untuk menyiapkan posko-posko kesehatan serta personil tenaga kesehatan yang dapat bersiaga satu kali dua puluh empat jam setiap harinya.

“Kaitan dengan kesiapan layanan kesehatan utamakan posko-posko kesehatan di jalur protokol serta sarana penunjang lainya harus benar-benar siap seperti mobil ambulance yang siap pakai.

Bupati nenambahkan,untuk para Camat diharapkan melaksanakan sholat Idul Fitri 1445 H di Kecamatan masing- masing sesuai tempat kerjanya.

Sementara itu, Kapolres Ciamis AKBP Akmal S.H. S.I.K M.H .menambahkan, bahwa untuk pemudik tahun ini diprediksi akan mengalami kenaikan dibanding dengan tahun-tahun sebelumnya.

“Diprediksi momen lebaran kali ini yang menggunakan kereta apai 9, 3 Juta pemudik 37, 5 Juta Mobil umum dan mobil pribadi 35, 4 juta yang menggunakan sepeda motor 31,1 Juta pemudik yang melintasi Jawa Barat”,ucapnya

Untuk pelaksanaan pengamanannya sendiri, Ia melaporkan bahwa POLRI akan menerjunkan sebanyak 241personil, untuk TNI sendiri 60 personil dengan dibantu oleh Dinas-Dinas terkait lainnya,”tambahnya.***

Jurnalis: Heni Nurhaeni

Tinggalkan Balasan